9 Peluang Usaha Online Dengan Modal Kecil

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
Peluang Usaha Online dengan Modal Kecil

9 Peluang Usaha Online Dengan Modal Kecil | Pandemi Covid-19 telah berdampak buruk terhadap berbagai bidang kehidupan masyarakat, seperti pendapatan yang menurun drastis, banyak terjadi perumahan karyawan (PHK), hingga meningkatnya pengangguran.

Sayangnya, kita pun belum tahu kapan pandemi ini akan berakhir. Lalu, apa yang harus dilakukan?

Anda perlu mencoba peluang-peluang baru yang bisa menghasilkan income tambahan, meski hanya dari rumah saja.

Dan itu hanya bisa Anda capai dengan berbisnis online, bisnis yang bisa dilakukan dari rumah saja. Tidak harus pergi ke kantor atau tempat kerja.

Untungnya di era digital ini, bisnis online makin mudah dengan adanya teknologi internet.

Nah, berikut ini Kami berikan spesial untuk Anda 9 peluang bisnis online dengan modal kecil yang layak Anda coba.

Bahkan ada yang bisa Anda lakukan tanpa harus keluar modal sedikitpun. Yuk, kita simak dan pelajari bersama dibahasan berikut ini :

1. Affiliate Marketing

Pemasaran Afiliasi (Affiliate Marketing) adalah program kerja sama untuk mempromosikan suatu produk dengan menggunakan link URL khusus afiliasi, di mana ketika terjadi penjualan melalui link afiliasi Anda, maka Anda akan mendapatkan komisi.

Orang yang memasarkan atau mempromosikan produk-produk afiliasi disebut sebagai affiliate marketer (pemasar afiliasi).

Afiliasi menjadi ladang bisnis yang cukup menjanjikan di saat pandemi seperti sekarang ini. Anda bisa mendapatkan income tambahan dari online tanpa harus membuat atau memiliki produk sendiri.

Cukup jualan produk-produk afiliasi seperti yang ada di marketplace RATAKAN, kemudian ketika terjadi penjualan Anda mendapatkan komisi.

Hal yang menarik dari bisnis afiliasi ini adalah pekerjaan Anda cukup promosi saja, tanpa perlu mengurus pembayaran dan pengiriman produk.

Apalagi ketika Anda mempromosikan produk-produk afiliasi di marketplace RATAKAN, semuanya sudah serba otomatis. Mulai dari konfirmasi pembayaran hingga pengiriman akses produk ke pembeli sudah serba otomatis.

Anda bisa join program afiliasi RATAKAN secara GRATIS. Panduan lengkapnya bisa Anda pelajari Di Sini.

2. Jualan Ecourse (Online Course)

Ecourse adalah kursus yang membahas tentang materi tertentu dan diadakan secara online.

Biasanya kursus online ini dalam bentuk website membership yang di dalamnya sudah tersedia materi secara terstruktur dan sistematis.

Artinya materi sudah dibuat secara urut, mulai dari materi dasar hingga mahir. Biasanya materinya dikemas dalam bentuk video, bisa juga dilengkapi dengan modul dalam bentuk ebook.

Contohnya ecourse tentang pembelajaran bahasa Inggris, ecourse desain grafis menggunakan CorelDraw, ecourse cara beriklan di Facebook Ads, ecourse pembuatan website, dll.

Nah, jika Anda memiliki skill atau keahlian di bidang tertentu, Anda bisa membuat ecourse dan menjualnya secara online.

Caranya mudah, tinggal buat saja materinya secara terstruktur dan kemas dalam bentuk video dan atau ebook.

Jika Anda bingung bagaimana cara jualannya, Anda bisa menjual ecourse-nya di marketplace Ratakan. 

Pelajari Di Sini Cara Jualan Ecourse

3. Jualan Ebook

Ebook atau electronical book atau buku digital dapat diartikan sebagai versi elektronik (digital) dari buku.

Ebook merupakan buku yang dipublikasikan dalam bentuk digital dan biasanya berisikan teks (tulisan) dan gambar. Format ebook yang paling populer adalah PDF.

Jualan ebook ternyata sangat menggiurkan. Terlebih di era digital sekarang di mana generasi milenial sangat lekat dengan perangkat digital seperti smartphone atau laptop.

Ebook bisa menjadi salah satu sumber income tambahan bagi Anda.

Penulis sudah membuktikan sendiri sejak tahun 2017. Dari jualan 1 ebook saja, penulis bisa mendapatkan untung hingga jutaan rupiah seperti ebook Di Sini.

Ini menjadi kesempatan yang sangat baik bagi Anda untuk memulai jualan ebook. Karena sudah terbukti bisa menghasilkan untung jutaan rupiah.

Jualan ebook menjadi salah satu peluang usaha dengan modal kecil yang perlu Anda coba.

Baca Juga : Wow, Orang Ini Dapat Omset Hingga 9 Milyar Cuma dari Shopee

Anda bisa membuat ebook dengan materi yang sesuai dengan keahlian atau bisa juga sesuai hobi Anda.

Misalnya Anda punya keahlian di bidang desain grafis, Anda bisa membuat ebook tutorial desain grafis.

Bagi Anda kaum perempuan yang punya hobi masak, Anda bisa membuat ebook tentang resep masakan, misalnya resep masakan khas Jawa, khas Padang, dll.

Contoh satu lagi, misalnya Anda punya keahlian di bidang pembelajaran Bahasa Asing seperti Bahasa Arab atau Inggris, Anda bisa membuat ebook pembelajaran Bahasa Arab atau Inggris.

Masih banyak potensi lain yang bisa Anda konversikan menjadi ebook. Silakan Anda gali sendiri apa saja potensi yang ada dalam diri Anda.

Lalu, Bagaimana Cara Membuat Ebooknya?

Sangat mudah, Anda cukup menulis ebooknya di aplikasi Microsoft Word, kemudian simpan dengan format file PDF, jadi dah.

Cara Jualannya Gimana?

Jangan khawatir, Anda bisa menjual ebooknya di marketplace Ratakan, pusat jual beli produk digital, ecourse, dan jasa digital. Dengan jualan di Ratakan, Anda tidak perlu repot mengurus pembayaran hingga pengiriman ebook ke pembeli.

Semua itu sudah bisa dilakukan secara otomatis oleh sistem, jadi Anda tinggal terima profit saja setiap terjadi penjualan. Sangat menarik bukan? 😀

Klik Di Sini untuk Jualan Ebook Di Ratakan

4. Jualan Video Tutorial

Image Source : Pixabay.com

Selain jualan ebook, Anda juga bisa jualan video tutorial. Video tutorial ini lebih menarik, karena kontennya bisa memadukan tulisan, gambar, animasi, dan suara.

Anda bisa membuat video tutorial sesuai keahlian yang Anda miliki. Misal video tutorial cara beriklan di Google Ads, video tutorial cara membuat website, video tutorial desain grafis menggunakan Adobe Illustrator, dll.

Sesuaikan konten videonya dengan kemampuan atau hobi Anda. Penulis juga membuat video tutorial berdasarkan skill yang Penulis miliki.

Baca Juga : Cara Membuat Video Tutorial Dengan Tools Camtasia

Jualan video tutorial juga sangat menggiurkan. Penulis sudah membuktikan sendiri dengan jualan video tutorial cara membuat landing page menggunakan elementor seperti Di Sini.

Dari jualan video tutorial tersebut, Penulis sudah bisa mendapatkan income jutaan rupiah dari online.

Dan asyiknya lagi, jualan video tutorial ini bisa menjadi salah satu sumber passive income. Buatnya hanya sekali saja, penghasilan bisa berkali-kali, tanpa perlu membuat lagi dari nol.

Nah, jika video tutorial Anda sudah siap, Anda bisa menjualnya di marketplace Ratakan. Ini Panduannya!

5. Menjadi Blogger

Jika Anda suka menulis, Anda bisa mendapatkan uang dengan membangun blog. Modal menulis doang bisa dapat uang.

Isi blog Anda dengan konten-konten yang bermanfaat dan banyak dicari orang. Ketika blog Anda sudah ramai pengunjung hingga ribuan visitor perhari, Anda bisa mendapatkan uang dari berbagai cara.

Misalnya dari iklan AdSense, jualan produk affiliate, jualan produk / jasa sendiri, membuka space iklan, dll.

Selain membuat blog dengan konten-konten yang bagus, Anda juga perlu melakukan optimasi konten blog agar mudah dicari dan ditemukan orang di halaman pertama Google.

Dengan tampil di halaman pertama Google, konten blog Anda memiliki potensi yang besar untuk kebanjiran trafik / pengunjung.

Ketika banjir trafik, Anda juga bisa kebanjiran penghasilan, baik dari AdSense, jualan produk afiliasi, jualan jasa, dll.

Baca Juga : Panduan Jago Bikin Blog untuk Pemula

Nah, Bagaimana Cara Optimasi Blog Agar Bisa Tampil Di Halaman Pertama Google?

Anda perlu belajar ilmu yang sangat penting bagi seorang Blogger, yaitu Search Engine Optimization (SEO).

Dengan menguasai ilmu SEO ini, Anda bisa tahu langkah-langkah apa yang harus Anda lakukan agar konten blog lebih mudah tampil di halaman pertama pencarian Google.

Anda bisa belajar ilmu SEO langsung dari pakarnya di ecourse berikut ini :

1). SEO Mastery

Kursus online ini dibimbing oleh salah satu pakar SEO yang sudah berpengalaman, yaitu Mas Satria Rasyid.

Materinya sangat lengkap dan sudah ratusan orang bergabung di SEO Mastery ini.

Anda bisa cek daftar materi selengkapnya Di Sini.

2). WebsiteBos

Di ecourse ini, Anda bisa belajar 120+ materi step by step membangun bisnis online, web development, SEO hingga monetisasi.

Simak Detail WebsiteBos Di Sini.

3). Kelas Advance PBN

Di kelas ini, Anda tidak hanya belajar menjadi No #1 di Google, tapi juga akan mengetahui RAHASIA DAPUR dari para penjual Jasa Backlink ataupun Jasa SEO.

Lihat Materi Lengkapnya Di Sini.

6. Jualan Jasa Desain Grafis

Image Source : Unsplash.com

Jika Anda memiliki keahlian atau skill di bidang desain grafis, Anda bisa membuka jasa desain grafis. Misalnya jasa desain logo, brosur, pamflet, kartu nama, undangan, dll.

Desain grafis bisa dikatakan kebutuhan yang tidak pernah mati, sebab hampir setiap saat banyak orang yang membutuhkan.

Contoh perusahaan baru yang membutuhkan desain logo, event organizer yang membutuhkan desain banner untuk acaranya, pebisnis yang membutuhkan desain kartu nama, dan lain sebagainya.

Ini menjadi kesempatan bagi Anda untuk membuka jasa desain grafis. Terlebih di era digital semuanya bisa dilakukan secara online.

Anda bisa membangun bisnis jasa desain grafis ini cukup dari rumah saja. Untuk cara jualan jasanya, Anda bisa simak di video berikut ini :

7. Membuka Jasa Voice Over

Image Source : Unsplash.com

Salah satu jasa online yang saat ini banyak dibutuhkan adalah jasa voice over / pengisi suara.

Jasa voice over banyak dicari untuk mengisi konten-konten iklan TV, iklan radio, video Youtube, video company profile, dan masih banyak lagi.

Bagi Anda yang memiliki suara bagus, Anda bisa mencoba membuka jasa voice over ini di marketplace Ratakan.

Panduan Jualan Jasa Di Ratakan Klik Di Sini.

Nah, Bagaimana Jika Merasa Suaranya Kurang Menjual?

Anda tetap bisa membuka jasa voice over dengan bantuan tools Voice Over, seperti Aural Digital. Dengan tools Aural Digital ini, Anda bisa membuat voice over yang terdengar natural.

Lihat Video Tutorialnya Di Sini

8. Membangun Channel Youtube (Menjadi Youtuber)

Image Source : unsplash.com

Youtube kini menjelma menjadi platform video sharing terbesar di dunia. Dengan konten yang beragam dan menarik, Youtube menjadi media yang mudah untuk mencari hiburan, ilmu baru, dan skill baru.

Bukan hanya itu saja, kini Youtube juga menjadi ladang yang gurih untuk mengumpulkan pundi-pundi uang dengan menjadi Youtuber.

Anda bisa mendapatkan uang dari Youtube dari iklan AdSense yang ditayangkan di video-video Youtube Anda.

Youtuber sekarang sudah menjadi profesi yang dicita-citakan banyak orang. Hanya modal upload video yang bermanfaat dan menarik, income bisa mengalir ke rekening Anda.

Menjadi Youtuber merupakan salah satu peluang usaha modal kecil yang bisa Anda coba. Jangan muluk-muluk dulu, modal smartphone saja kini Anda sudah bisa menjadi Youtuber.

Nah, Jika Anda ingin membangun channel Youtube yang menghasilkan, bukan hanya puluhan juta atau ratusan juta, bahkan hingga milyaran rupiah, Anda bisa belajar di Youtube Mastery.

Youtube Mastery merupakan ecourse premium yang akan membongkar strategi untuk menghasilkan ratusan juta hingga milyaran hanya dari Youtube saja.

Berisi kumpulan metode yang sudah dijalankan selama lebih dari 5 tahun mengelola channel Youtube & sudah terbukti menghasilkan Milyaran rupiah.

Simak Bocoran Materinya Di Sini

Inilah 7 Benefit Ketika Anda Join Di Youtube Mastery :

1. Unlimited akses member area Youtube Mastery
2. 39 Video materi lengkap
3. Konsultasi di grup Facebook
4. 39 Modul lengkap
5. Sekali bayar, tanpa biaya bulanan
6. Free update materi
7. Berjejaring dengan banyak youtuber lainnya

Anda bisa join ecourse Youtube Mastery Di Sini.

Image Source : Google Image

9. Jualan Jasa Landing Page

Saat ini landing page sangat penting sebagai salah satu media untuk jualan online. Dengan landing page, kita bisa leluasa untuk menjelaskan produk yang kita jual secara detail kepada calon pembeli.

Landing page adalah halaman website khusus yang difokuskan untuk berjualan produk tertentu. Di era digital seperti sekarang ini, banyak pebisnis online yang membutuhkan landing page untuk jualan online.

Mengapa Para Pebisnis Online Membutuhkan Landing Page?

Setidaknya ada 4 alasannya, yaitu :

a. Online 24 Jam Non Stop

Landing page akan online selama 24 jam non stop 7 hari dalam seminggu. Bahkan ketika Anda sedang tidurpun landing page tetap online, artinya jualan Anda tetap jalan terus.

b. Bisa Diakses Kapan Saja & Dari Mana Saja

Landing page bisa diakses siapapun kapan saja dan di mana saja, karena berbasis online.

c. Jangkauan Pemasaran Sangat Luas

Jangkauan produk Anda akan semakin luas, bahkan bisa melintasi batas-batas negara. Semakin luas jangkauan produk Anda, maka potensi penjualan bisa makin besar.

d. Data Pengunjung Bisa Dilacak

Ini fitur yang luar biasa dan sulit disaingi oleh metode konvensional (baliho, spanduk). Dengan landing page, Anda bisa melacak data pengunjung menggunakan teknologi tracking, bisa dengan Facebook Pixel maupun Google Analytics.

Membuka jasa pembuatan landing page menjadi peluang usaha yang sangat bagus & menggiurkan di era yang serba online seperti sekarang ini. Saya sudah membuktikan sendiri dengan berjualan jasa landing page ini.

Profitnya lumayan besar, mulai 200.000 hingga 1 jutaan per orderan. Terserah kita mau ambil untung berapa setiap ada orderan.

Saya membuka jasa landing page ini menggunakan tools / alat bantu yang mudah digunakan dan Gratis, yaitu Plugin Free Elementor.

Dengan tools Elementor, Anda bisa membuat landing page dengan sangat mudah. Cukup menggunakan teknik drag & drop saja dan tanpa harus pusing dengan dunia coding / pemrograman komputer.

Jika Anda ingin belajar membuat landing page dengan mudah menggunakan tools Elementor, Anda bisa join di ecourse Landing Page Mastery.

Ecourse tersebut membongkar step by step cara membuat landing page dari NOL hingga jadi. Ecourse tersebut sangat cocok untuk Pemula maupun orang awam. Karena, Anda tidak sekadar belajar teori saja, tetapi Anda bisa langsung PRAKTEK hingga jadi.

Terdapat lebih dari 40 video yang siap Anda pelajari dan praktekkan kapan saja dan di mana saja.

Lihat Daftar Materi Ecourse Landing Page Mastery Di Sini!

Jika Anda menguasai cara membuat landing page profesional yang sudah diajarkan di ecourse tersebut, maka Anda sudah siap untuk membuka jasa pembuatan landing page.

Lalu, Bagaimana Cara Jualan Jasa Landing Page-nya?

Simak Di Video Berikut Ini untuk Berjualan Jasa Di Ratakan :

Baik Ratakaners, itulah bahasan 9 peluang usaha / bisnis online dengan modal kecil yang layak Anda coba.

Jika Anda bisa konsisten dan sungguh-sungguh menjalankan salah satu atau beberapa peluang bisnis tersebut, insya Allah Anda bisa mendapatkan income tambahan dari online.

Sebenarnya masih cukup banyak peluang bisnis online yang lain, seperti :

  • Jualan Template Blogspot
  • Jualan Software Dekstop
  • Jualan Plugin WordPress
  • Jualan Template PowerPoint
  • Jualan Backsound Musik
  • Jualan Jasa Pembuatan Toko Online, dll.

Sekarang yang terpenting bagi Anda adalah segera praktek, bisa Anda mulai dari yang termudah seperti affiliate marketing Ratakan. Selamat mencoba, semoga sukses! 

[su_box title=”Info Penting untuk Anda” box_color=”#115895″]

Ingin mendapatkan update informasi seputar Dunia Digital dan Bisnis Online?

Selalu kunjungi blog Kami di blog.ratakan.com. Pastikan Anda juga berlangganan (subscribe) blog Kami dengan mengaktifkan ikon lonceng warna merah di sudut kiri bawah halaman ini.

Dengan mengaktifkan ikon lonceng tersebut, maka Anda akan langsung mendapatkan notifikasi (pemberitahuan) ketika ada artikel baru yang Kami posting.

Jika Anda sedang membutuhkan produk-produk digital seperti ebook, video tutorial, ecourse, maupun beragam software, Anda bisa langsung mengunjungi Marketplace Digital Kami di ratakan.com.

Selain produk digital, Anda juga bisa memilih berbagai jasa digital maupun tiket event yang Anda perlukan di ratakan.com.

Mau Dapat Income Dari Online?

Anda bisa memulai dengan 3 cara :

  1. Berbisnis produk digital di Ratakan,
  2. Berbisnis affiliate Ratakan
  3. Berbisnis jasa online di Ratakan

Ikuti panduan selengkapnya di sini https://www.ratakan.com/panduan

[/su_box]

Share This Article

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
There are currently no comments.

PT. RATAKAN MEDIA KREASI

Perum Gentan Citra Indah Blok H-6 

RT. 03 RW. 14, Sukoharjo, JAWA TENGAH 57556 Indonesia

[email protected]