Apa yang bisnis Anda bisa peroleh dengan menggunakan LinkedIn?
Baik Anda ingin memperoleh leads, membangun brand awareness, atau mendapatkan rekanan, LinkedIn bisa membantu menghubungkan brand Anda dengan lebih dari 450 juta profesional di seluruh dunia.
Berikut ini tips yang bisa membantu Anda mendekati audiens dan mengembangkan bisnis menggunakan LinkedIn untuk marketing:
Mulailah dengan profil LinkedIn Anda sendiri
Anda mungkin bertanya, “Bukankah ini seharusnya tentang memasarkan bisnis saya?” Memang, tapi pada akhirnya orang melakukan bisnis dengan orang, itu sebabnya penting untuk memulainya dengan profil LinkedIn Anda sendiri.
Profil LinkedIn Anda, dan profil tiap orang di perusahan Anda, bersama-sama membentuk brand Anda. Ketika orang mencari nama Anda, Anda mau mereka menemukan Anda bersama sesuatu yang membuat Anda menonjol dari orang lain yang bekerja di perusahaan serupa (kompetitor).
Profil jadi tempat dimana kesan pertama terbentuk. Ada banyak cara untuk membuat penonton terkesan dengan profil Anda. Optimalkan profil Anda, tambahkan skill baru, pencapaian terbaru, dan contoh kerja Anda.
Ciptakan halaman perusahaan LinkedIn yang efektif
Anggap halaman perusahaan LinkedIn sebagai profil bisnis Anda. Halaman perusahaan harus menawarkan banyak kesempatan agar calon pelanggan tahu lebih banyak tentang perusahaan Anda, orang yang bekerja disana, dan membuat mereka tertarik dengan konten relevan. Bila Anda belum membuatnya, segera mulai marketing di LinkedIn dengan menciptakan halaman perusahaan untuk bisnis Anda.
Perjelas audiens dan tujuan Anda
Memperjelas tujuan jadi permulaan yang tepat. Biasanya tujuan marketing di LinkedIn melibatkan leads, meningkatkan brand awareness, atau keduanya.
Setelah Anda tahu apa yang ingin dicapai, akan jadi lebih mudah menentukan audiens. Misalnya, bayangkan perusahaan Anda menjual alat produktivitas untuk pengguna media sosial dan Anda ingin mendorong orang mencobanya. Anda tahu bila mereka menggunakannya, mereka akan merekomendasikannya ke atasan.
Untuk contoh ini, tujuan Anda adalah meningkatkan brand awareness diantara anggota LinkedIn dengan judul manager media sosial, lead media sosial, atau judul yang serupa.
Optimalkan halaman perusahaan di pencarian
Tiap halaman perusahaan yang efektif punya satu kesamaan, yakni audiens. Dua tips selanjutnya akan membantu Anda membangun audiens di LinkedIn.
Pertama optimalkan pencarian untuk halaman perusahaan. Halaman perusahaan yang teroptimasi dengan baik bisa membantu Anda memperoleh visibilitas diantara orang yang mencari apa yang ditawarkan perusahaan Anda.
Cara mengoptimalkan halaman perusahaan di pencarian
Halaman perusahaan Anda harus didesain SEO friendly, ada 3 cara untuk Anda bisa mengoptimalkannya di pencarian:
– Masukkan kata kunci. Pastikan untuk menyertakan kata kunci di informasi profil perusahaan, dengan jelas menjelaskan siapa Anda dan apa yang Anda lakukan. Bila Anda tidak yakin kata kunci mana yang harus digunakan, pikirkan kata atau frase yang pelanggan potensial gunakan ketika mencari produk atau layanan Anda.
– Gunakan link ke halaman perusahaan Anda. Membuat link ke halaman perusahaan penting untuk meningkatkan peringkat di pencarian. Cara mudahnya dengan membuat link ke halaman perusahaan dari website Anda, blog, dan material marketing lain. Cara lainnya adalah memastikan profil LinkedIn pegawai dan kolega di-update. Ketika mereka menambahkan perusahaan Anda ke pengalaman kerja mereka, terbentuk link ke halaman perusahaan Anda.
– Bagikan konten yang relevan. Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan peringkat dan hasil pencarian adalah membagikan konten yang relevan secara teratur. Ketika Anda menerbitkan update dari halaman perusahaan, ini juga muncul di halaman publik, sehingga konten Anda bisa terindeks oleh Google. Semakin sering Anda membagikan konten yang bisa dinikmati follower, semakin tinggi kesempatan halaman perusahaan akan muncul di hasil pencarian.
Tambahkan follower halaman perusahaan
Ketika orang follow halaman perusahaan Anda, update Anda akan muncul langsung di LinkedIn feed mereka. Semakin banyak follower, semakin tinggi kemungkinan tiap update Anda menjangkau lebih banyak orang.
Berikut ini beberapa tips untuk menambahkan follower:
– Mulai dari pegawai Anda. Pegawai adalah rekan terbaik Anda dan juga yang paling mungkin membagikan konten Anda di jaringan mereka.
– Promosikan halaman perusahaan di luar perusahaan. Undang pelanggan dan partner untuk menjadi follower. Promosikan halaman perusahaan di email, newsletter, dan postingan blog, untuk mendorong pembaca menjadi follower.
– Tambahkan tombol “follow” di website Anda. Ini membuat pengunjung website mem-follow halaman perusahaan LinkedIn dengan satu kali klik.
Terbitkan konten menarik di halaman perusahaan Anda
Tujuannya di sini adalah untuk menerbitkan konten yang menarik bagi audiens target. Klik, share, dan komentar adalah indikator untuk konten yang menarik. Meski Anda ingin menjual produk ke audiens, konten tentang penjualan biasanya tidak berhasil dengan baik di LinkedIn.
Karena orang meluangkan waktu di LinkedIn, pendekatan yang tepat adalah membantu audiens melakukan pekerjaan lebih baik dan menjawab pertanyaan.
Secara natural, Anda bisa terbitkan dan promosikan konten sendiri, tapi juga bagus bila membagikan konten lain yang menarik untuk follower Anda.
Gunakan gambar untuk meningkatkan engagement
Otak memproses gambar lebih cepat dibanding teks, jadi masuk akal kalau postingan dengan gambar 6 kali lebih menarik dibanding konten yang hanya berisi teks.
Penuhi kebutuhan audiens untuk visual konten dengan menambahkan gambar, video YouTube, dan presentasi dengan SlideShare di update Anda.
Buzzfiz. Tools ini bisa menampilkan jumlah total share dan berapa jumlah share di beberapa sosial media, seperti Facebook. Google+, LinkedIn, Pinterest dan Tumblr.
Sponsor untuk konten terbaik
Ketika Anda menerbitkan update yang memiliki engagement tinggi dari audiens target dan sejalan dengan tujuan marketing, coba gunakan Sponsored Content on LinkedIn.
Sponsored Content adalah bentuk advertising di LindkedIn. Cara ini memudahkan Anda mempromosikan konten langsung di feed LinkedIn dari profesional yang Anda ingin jangkau di LinkedIn.
Berikut beberapa cara untuk menggunakan sponsored content:
– Menarik follower dengan membuat update halaman perusahaan di depan lebih banyak orang.
– Menggunakan pilihan penargetan untuk menjangkau audiens yang tepat.
– Menyampaikan pesan pada tiap perangkat, mulai dari desktop hingga tablet.
– Gunakan Direct Sponsored Content untuk menguji variasi pesan.
– Melacak jumlah lead yang Anda dapat dari iklan dengan conversion tracking.
Manfaatkan analytics
Lebih mudah menciptakan konten menarik bila Anda tahu konten mana yang sesuai dengan segmen tertentu audiens Anda. Ada beberapa cara untuk mengetahui apa yang lebih disukai audiens dan perilaku mereka di LinkedIn:
– Untuk memonitor dan mengoptimalkan performa kampanye gratis, ada LinkedIn Company Page Analytics, serta analytics for publishing on LinkedIn.
– Tingkatkan performa kampanye berbayar dengan bantuan dari analytic LinkedIn Campaign Manager bersama dengan konversi tracking.
Monitor analytics setiap hari untuk membantu Anda membuat keputusan berdasarkan data yang bisa memberi hasil lebih baik.
Dengan menerapkan tips di atas, bisnis Anda bisa mencapai tujuan besar bersama LinkedIn, bahkan mendapat hasil lebih baik.