Cara Sederhana Agar Website Anda Terlihat di Hasil Pencarian Google

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
pencarian google

Masuk ke posisi atas hasil pencarian Google bisa jadi cukup sulit. Tapi ada cara untuk membantu mesin pencarian Google mengetahui kehadiran Anda.

Berikut ini langkah sederhana agar website Anda masuk peringkat di pencarian Google:

Daftarkan website Anda di Google Search Console

Photo credit: Google

Google Search Console (sebelumnya bernama Webmaster Tools) adalah layanan gratis dari Google yang memungkinkan Anda mengirim website Anda dan sitemap-nya ke Google untuk diindeks.

Tapi ini saja tidak cukup. Anda bisa gunakan tool ini untuk melakukan banyak hal lainnya seperti:

  • Mengecek backlink penting ke website Anda
  • Memastikan Google tidak mengalami crawl error di website Anda
  • Memberitahu Google kalau versi beda dari website Anda ada di negara berbeda
  • Melihat jenis pencarian yang mengalirkan traffic ke situs Anda.

Yang paling penting, dengan mengirimkan sitemap ke Google Search Console, Anda memberitahu mesin pencarian ini kalau website Anda ada. Yang tentu ini jadi langkah awal untuk muncul di hasil pencarian.

Setelah mendaftarkan situs di Search Console, Google akan mengirim email dengan beberapa tips tentang bagaimana menggunakan tool ini untuk memaksimalkan visibilitas di hasil pencarian. Pastikan Anda mengikutinya.

Hubungkan website Anda ke Google MyBusiness dan mulai gunakan Google+ dengan tepat

Photo credit: Google

Mendaftarkan bisnis Anda di Google My Business bisa membantu membuatnya muncul di hasil pencarian.

Ketika Anda melakukan ini, Google akan mengirim kartu pos berisi pin ke alamat bisnis Anda. Anda bisa gunakan ini untuk memverifikasi bisnis Anda dengan Google.

Verifikasi ini memberitahu Google kalau bisnis Anda beroperasi di lokasi fisik yang Anda tentukan. Ini berarti Anda punya kesempatan lebih kuat untuk muncul di hasil pencarian, serta pada Google Maps, untuk orang yang mencari bisnis seperti milik Anda di area tempat Anda beroperasi.

Ketika Anda mendaftarkan bisnis di Google MyBusiness, Anda akan dilengkapi dengan Google+page. Manfaatkan. Ketika Anda memposting link ke situs di halaman Google+ Anda, ini akan terindeks oleh Google dengan cepat.

Pelanggan potensial bisa cukup cepat melihat informasi Google+ sebelum mereka masuk ke website Anda. Jadi bila halaman Google+ Anda tidak diperbaharui atau mengandung informasi yang tidak valid (seperti nomor telepon lama), maka ini justru akan merusak bisnis Anda.

Buat website Anda loading dengan cepat, terutama pada perangkat mobile

Photo credit: Google

Google menggunakan kecepatan situs sebagai signal peringkat sejak tahun 2010. Jadi penting untuk memastikan website Anda loading dengan cepat.

Ini artinya Anda perlu:

  • Minimalisir jumlah request HTTPS di website. Gunakan scripts seminimal mungkin dan gunakan gambar hanya ketika sangat menguntungkan konten Anda
  • Pastikan ukuran file gambar sekecil mungkin. Anda bisa gunakan tool seperti TinyPng untuk membantu Anda memperkecil ukuran gambar tanpa kehilangan kualitasnya
  • Gunakan hosting yang cepat.

Sangat penting untuk memastikan website Anda loading dengan cepat pada perangkat mobile. Penelitian menunjukkan 29 persen pengguna smartphone segera beralih ke website lain bila merasa tidak puas dengan kecepatan website Anda. Ini sebabnya Google mengapresiasi situs yang bisa loading dengan cepat di perangkat mobile dengan memberi peringkat lebih tinggi di pencarian.

Gunakan keyword yang relevan di judul halaman, meta description, dan URL

Photo credit: Google

Pastikan judul dan meta description mengandung:

  • deskripsi yang akurat dan tepat tentang isi halaman
  • kata kunci yang bisa muncul di pencarian

Google sering menunjukkan snippet dari meta description Anda di hasil pencarian dan bisa menggunakannya untuk memutuskan seberapa relevan situs Anda terhadap pencarian tertentu, dengan tingkat clickthrough lebih tinggi mengindikasikan sebuah halaman menjawab permintaan pencarian dengan baik.

Selain fokus dengan judul halaman dan meta description yang teroptimasi, Anda perlu pastikan URL situs juga menyertakan kata kunci yang Anda fokuskan untuk tujuan pencarian.

Ciptakan backlink ke website Anda

Photo credit: Google

Meski Anda punya judul halaman, meta description dan URL yang sangat baik, semua akan sia-sia bila Anda tidak punya backlink ke website Anda.

Backlink pada dasarnya adalah link dari situs lain ke situs Anda, dan Google memberi nilai pada konten Anda karena ini.

Ada dua cara utama untuk memperoleh backlink:

  • Melalui outreach, dengan meminta situs atua pemilik blog lain menampilkan link ke konten Anda di website mereka
  • Dengan menciptakan postingan blog dengan kata kunci panjang yang sangat relevan dengan niche bisnis Anda.

Hindari menggunakan jasa perusahaan yang menjanjikan bisa menciptakan ratusan backlink untuk Anda. Google akan dan bisa memberi penalti ke situs Anda bila mengira ada aktivitas spam seperti ini.

Ikuti saran Google

Photo credit: Google

Google bisa sangat membantu dengan menyarankan bagaimana Anda meningkatkan performa situs pada hasil pencarian. Google juga memberi panduan untuk mengoptimasi situs untuk pencarian Google.

Bila Anda pengguna Google+, Anda bisa selalu pantau halaman Google Webmaster dimana Anda secara teratur memperoleh tips tentang SEO dan masalah terkait Google lainnya langsung dari sumbernya.

Baca artikel lainnya tentang langkah mudah membangun toko online.

Kenapa perlu masuk peringkat atas di Google?

Photo credit: Google

Berikut ini keuntungan dari berada di peringkat atas pencarian Google:

Memperluas kesempatan untuk bisnis Anda

Google menunjukkan 10 hasil di halaman pertama ketika seseorang mencari istilah tertentu. Hasil ini didasarkan pada sejumlah indikator seperti kecepatan situs, backlink, bounce rate, dan hosting yang digunakan.

Jadi bila Anda bisa masuk ke peringkat pertama hasil pencarian Google, ini bisa jadi kesempatan emas untk Anda dan bisnis Anda.

Posisi atas pencarian Google memperoleh lebih banyak traffic

Photo credit: Google

Salah satu dari mesin pencari atas selain Google, Bing, melaporkan website di peringkat atas memperoleh 42 persen traffic, peringkat kedua 11 persen, dan ketiga memperoleh 8 persen saja. Jadi ini jelas mengindikasikan kenapa website Anda perlu berada di peringkat atas.

Pada dasarnya, gambarannya sama seperti mesin pencarian lain termasuk Google. Bila website terlihat di peringkat atas, ini berarti lebih otentik yang jadi elemen jelas untuk lead dan traffic lebih tinggi.

Menciptakan image bisnis

Photo credit: Google

SERP lebih baik berarti image lebih baik di mata klien potensial. Karena internet menjadi pasar kompetitif untuk tiap inbound marketer, tidak selalu mudah untuk berada di peringkat atas dalam waktu singkat.

Tapi setelah Anda memperoleh posisi peringkat lebih baik, keberhasilan mengarah ke Anda. Tapi untuk memberi bisnis Anda image yang baik bagi pelanggan dan kompetitor, Anda akan merasakan tekanan untuk membuat website Anda masuk peringkat 10 atas hasil pencarian.

Apa Anda khawatir tentang posisi peringkat saat ini? Bila ya, maka lakukan tindakan cepat untuk memperbaiki peringkat Anda. Para ahli membuktikan bila Anda masuk peringkat atas, bisnis Anda akan 10 kali lebih baik dibanding kompetitor. Halaman website yang masuk peringkat atas, memperoleh 10 kali traffic lebih banyak dibanding website yang masuk di halaman 7.

Share This Article

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
  • saya sering melihat iklan jasa penyedia backlink secara instan, apakah ada saran jasa yang aman dan recomended ?

    • halo, untuk keperluan backlink sebenernya tergantung pada kebutuhan juga apakah keyword yang dituju besar atau tidak kompetisinya.

      kami menyarankan untuk agan lebih mempelajari panduan SEO supaya bisa lebih mendapatkan wawasan. Bisa search di ratakan dengan keyword “kursus seo” atau jika memang butuh backlink, search dengan keyword “backlink”

PT. RATAKAN MEDIA KREASI

Perum Gentan Citra Indah Blok H-6 

RT. 03 RW. 14, Sukoharjo, JAWA TENGAH 57556 Indonesia

[email protected]