6 Cara Memulai Bisnis Dari Rumah Yang Sukses Besar

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
bisnis dari rumah

Bisnis dari rumah yang paling baik adalah yang Anda mulai dengan tangan sendiri, bukan yang dibantu oleh teman-teman Anda.

Lalu bagaimana memulai bisnis dari rumah Anda? Rahasia sukses tidak berhenti pada proses pemilihan bisnis seperti yang orang banyak lakukan. Berikut ini langkah-langkah untuk memulai bisnis dari rumah yang akan berhasil, bukan hanya menguras waktu dan kocek Anda.

Kenali bakat Anda

6 Cara Memulai Bisnis Dari Rumah Yang Sukses Besar

Photo credit: i.ytimg.com

Pikirkan bakat yang menurut Anda paling Anda kuasai. Ini seperti watak personal. Misalnya, Anda mungkin orang yang sangat kreatif, atau orang yang sangat bagus mengurus hal detail atau orang yang punya kemampuan komunikasi sangat baik. Bakat Anda menjadi dasar untuk perjalanan bisnis yang berhasil, termasuk bisnis dari rumah.

Bila Anda belum pernah bekerja sendiri sebelumnya, Anda perlu memberi penilaian terhadap diri sendiri untuk menentukan apakah Anda punya kepribadian yang tepat untuk menjadi pebisnis. Memulai bisnis tidak cocok untuk semua orang. Watak yang harus dimiliki oleh pemilik bisnis untuk bisa berhasil antara lain motivasi, inisiatif, dan kemampuan untuk mengatasi ketidak-pastian.

Periksa skill Anda

Photo credit: cdn2.itpro.co.uk

Skill Anda adalah hal yang bisa Anda lakukan. Perbedaan antara bakat dan skill adalah bakat bersifat pasif sedangkan skill sifatnya aktif. Atau dengan kata lain, Anda terlahir dengan bakat tapi Anda mengembangkan skill seiring waktu Anda belajar. Misalnya, orang yang kreatif bisa punya skill bagus dalam menggambar atau menulis atau desain. Orang yang punya bakat untuk mengurus hal detail bisa punya skill akunting dan organisasi yang kuat.

Satukan bakat dan skill untuk memperoleh ide bisnis dari rumah

Photo credit: dugrp0jfcvjuv.cloudfront.net

Prosedur yang tertulis di sini berhasil untuk memulai segala macam bisnis, tapi ketika kita fokus pada bisnis dari rumah, pertanyaannya adalah, “Dengan bakat dan skill ini, bisnis dari rumah macam apa yang bisa saya mulai?”

Seandainya Anda adalah orang yang punya skill akunting dan organisasi serta bakat untuk mendukungnya. Beberapa ide bisnis dari rumah yang bisa Anda pertimbangkan antara lain:

  • Persiapan pajak
  • Bookkeeping
  • Manajer bisnis
  • Organizer profesional
  • Asisten virtual

Yang disebutkan di atas hanya sekedar contoh. Ketika Anda berlatih, Anda tentu punya lebih dari satu atau dua skill, jadi Anda akan punya daftar ide bisnis yang mungkin jauh lebih banyak.

Jangan batasi diri ketika membuat daftar ide bisnis dari rumah. Tuliskan saja ide Anda di tahap ini, dan kurangi pilihan nantinya.

Uji ide bisnis Anda

Photo credit: 360logica.com/

Ketika memulai bisnis dari rumah, Anda perlu ingat kalau tidak semua bisnis akan berjalan dengan baik sebagai bisnis dari rumah, bahkan beberapa tidak berhasil sama sekali.

Anda tidak bisa memulai bisnis manufaktur di lingkungan hunian yang padat, misalnya, serta bisnis apapun yang melibatkan banyak klien datang dan pergi karena bisa mengganggu para tetangga.

Kembali ke daftar yang Anda buat dan coret ide bisnis yang tidak bisa dijalankan sebagai bisnis dari rumah.

Bila Anda berniat memulai bisnis dari rumah sedang Anda sebenarnya bekerja, juga coret ide bisnis yang bisa dioperasikan sebagai bisnis home base tapi tidak memungkinkan untuk dilakukan. Misalnya, dari daftar di atas, Anda bisa coret manager bisnis karena ini akan melibatkan tugas off site.

Baca artikel lainnya tentang tips menulis untuk pemula.

Banyak orang yang ingin memulai bisnis dari rumah berhenti di tahap ini. Mereka sudah punya ide bisnis yang disukai dan merasa menguasainya, jadi mereka terjun ke bisnis ini.

Jangan lakukan kesalahan ini. Bila Anda melakukannya, Anda akan berisiko tinggi menghabiskan waktu, energi, dan uang tapi gagal dalam membangun bisnis.

Dua langkah selanjutnya penting untuk keberhasilan bisnis dari rumah Anda.

Mencari tahu sudut profit dan membuat perencanaan bisnis adalah dua proses penting dari memulai sebuah bisnis, sekaligus jadi dua bagian yang tidak diperhatikan banyak orang.

Tapi bila Anda ingin memulai bisnis dari rumah yang sukses, bukan bisnis yang gagal dan menghabiskan waktu serta uang sekaligus mengecewakan, Anda perlu perhatikan dua hal selanjutnya.

Mencari sudut profit

Photo credit: itsbuah.com

Anda punya bakat dan skill yang bagus tapi bila orang tidak mau membeli produk atau layanan Anda, ini berarti bukan bisnis yang berhasil.

Untuk tiap ide bisnis dari rumah, Anda perlu ketahui jawaban dari pertanyaan berikut:

  • Berapa banyak orang mau membayar saya untuk produk atau layanan ini?
  • Bisakah saya memperoleh pemasukan yang cukup dari bisnis ini?

Seandainya Anda orang yang kreatif, bisa membuat kerajinan cantik. Tapi karena waktu, Anda hanya bisa membuat dua buah kerajinan setiap bulan. Anda tahu orang akan membayar Rp 200.000 untuk tiap kerajinan. Ini berarti Anda punya pemasukan sebesar Rp 400.000 per bulan. Sebenarnya kurang dari jumlah ini, karena akan ada pengeluaran dalam proses produksi, seperti material kain dan benang yang akan mengurangi jumlah ini.

Masalahnya, banyak orang berada di posisi seperti ini dengan memulai bisnis dari rumah tanpa mempertimbangkan profitnya. Bisnis adalah tentang profit. Dan tanpa profit yang cukup, Anda tidak akan punya pemasukan cukup untuk membayar tagihan, terlebih menghasilkan kekayaan.

Kembali ke daftar ide bisnis yang telah Anda buat dan nilai potensi profit masing-masing kategori. Bila jawabannya tidak memuaskan, coret ide itu dari daftar Anda.

Ingat, Anda yang menentukan berapa besar pemasukan bisa dianggap cukup. Banyak orang menjalankan bisnis part time yang bisa menambah penghasilan dan merasa puas.

Bila Anda ingin bisnis baru ini menjadi pemasukan utama Anda, Anda perlu riset kemampuannya untuk menghasilkan profit dengan sangat serius.

Buat perencanaan bisnis untuk menilai kelangsungan bisnis Anda

Photo credit: i2.wp.com

Banyak orang menganggap membuat rencana bisnis hanya untuk memperoleh pinjaman. Tapi alasan utama dari perencanaan bisnis adalah untuk mengetahui apakah ide bisnis Anda punya kesempatan untuk menjadi bisnis yang berhasil.

Jadi setelah memilih ide bisnis dari rumah yang Anda sukai, buat perencanaan bisnisnya. Riset yang Anda lakukan ketika membuat perencanaan bisnis akan ikut memastikan kelangsungan bisnis Anda.

Dan bila perencanaan bisnis Anda menunjukkan kalau ide bisnis Anda tidak bisa bertahan lama, pilih ide bisnis lain dan lakukan prosesnya kembali. Wajar bila Anda meluangkan waktu lebih banyak pada setidaknya 3 rencana bisnis sebelum menemukan ide yang akan sukses ketika dijalankan.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa miliki bisnis dari rumah yang benar-benar punya potensi untuk sukses, mengalirkan keuntungan dan kepuasan yang Anda impikan.

Anda tertarik menjalankan bisnis dari rumah? Ketahui dulu Rahasia Sukses Memulai Bisnis dari Rumah!

Share This Article

Share on facebook
Facebook
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on linkedin
Linkedin
Share on email
Email
There are currently no comments.

PT. RATAKAN MEDIA KREASI

Perum Gentan Citra Indah Blok H-6 

RT. 03 RW. 14, Sukoharjo, JAWA TENGAH 57556 Indonesia

[email protected]